Kurikulum

Kurikulum 2018

Berlaku mulai tahun akademik 2018/2019 berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Katolik Parahyangan Nomor III/PRT/2018-07/079 tanggal 24 Juli 2018 tentang Kurikulum 2018 Program Studi Sarjana Ekonomi Pembangunan Universitas Katolik Parahyangan.

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)

Lulusan Program Sarjana Ekonomi Pembangunan UNPAR ditargetkan menjadi Sarjana Ekonomi yang mampu mengenali, mengerti, memahami, dan merumuskan alternatif solusi masalah dalam bidang ekonomi yang diminati; serta mampu bertindak sebagai manusia pembelajar yang cerdas, terampil, berbudi luhur, dan mampu berkembang bersama dan untuk manusia lain.

Pada aspek kompetensi pengetahuan, Sarjana Ekonomi lulusan Program Sarjana Ekonomi Pembangunan UNPAR menguasai teori dan metode ekonomi, permasalahan terkait pembangunan ekonomi secara umum, secara khusus pada bidang peminatan Ekonomi Industri dan Perdagangan, Ekonomi Kawasan dan Lingkungan, atau Ekonomi Moneter dan Keuangan, serta materi penunjang dari bidang keilmuan lainnya.

Pada aspek kompetensi keterampilan umum, Sarjana Ekonomi lulusan Program Sarjana Ekonomi Pembangunan UNPAR mampu secara mandiri menghasilkan buah pikiran ilmiah yang terukur, mampu mengembangkan diri di dalam dan untuk kelompok, serta mampu berkomunikasi dengan bahasa internasional dan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.

Pada aspek kompetensi keterampilan khusus, Sarjana Ekonomi lulusan Program Sarjana Ekonomi Pembangunan UNPAR mampu menggunakan teori dan data untuk merumuskan dan memecahkan masalah serta mencari alternatif solusi, dan mengomunikasikan hasil kajiannya secara terstruktur, baik lisan maupun tulisan.

Pada aspek kompetensi sikap, Sarjana Ekonomi lulusan Program Sarjana Ekonomi Pembangunan UNPAR sebagai bagian dari masyarakat, mampu berperilaku sebagai warga negara yang menghargai perbedaan, peduli terhadap lingkungan sekitar serta memberikan kontribusi dalam kehidupan bermasyarakat; sedangkan sebagai individu, lulusan Program Sarjana Ekonomi Pembangunan UNPAR mampu berperilaku sebagai manusia mandiri yang berintegritas.

Aspek kompetensi pengetahuan, keterampilan umum, keterampilan khusus, dan sikap ada dalam setiap matakuliah dalam komposisi yang berbeda-beda.

MATAKULIAH WAJIB UMUM

KODE NAMA
Semester 1 (18 sks)
ESE181101-04 Pengantar Teori Ekonomi Mikro
ESE181103-04 Pengantar Teori Ekonomi Makro
ESE181205-06 Matematika untuk Ekonomi
ESE181207-02 Aplikasi Komputer untuk Ekonomi
MKU180120-02 Logika
Semester 2 (20 sks)
ESE181202-06 Statistika untuk Ekonomi
ESE181204-04 Bahasa Inggris untuk Ekonomi
ESE181206-03 Pengantar Akuntasi untuk Ekonomi
ESE181208-03 Pengantar Organisasi & Manajemen
MKU180110-02 Pendidikan Kewarganegaraan
MKU180130-02 Bahasa Indonesia
Semester 3 (21 sks)
ESE182101-06 Teori Ekonomi Mikro
ESE182103-06 Teori Ekonomi Makro
ESE182205-05 Ekonometrika
MKU180240-02 Etika
MKU180250-02 Pendidikan Pancasila
Semester 4 (21 sks)
ESE182202-03 Pendekatan Sistem
ESE182304-05 Ekonomi Pembangunan
ESE183102-03 Sejarah Pemikiran Ekonomi
ESE183104-04 Kapita Selekta Teori Ekonomi
ESE183206-06 Metode Penelitian Ekonomi
Semester 5 (6 sks)
ESE183301-04 Masalah dan Kebijakan Pembangunan Perekonomian
MKU180370-02 Pendidikan Agama
MKU180380-02 Fenomenologi Agama
Semester 6 (2 sks)
MKU180360-02 Estetika
Semester 7 (4 sks)
ESE184301-04 Kapita Selekta Perekonomian Indonesia

BIDANG PEMINATAN 

Dapat ditempuh mulai semester keempat. Mahasiswa bebas memilih salah satu bidang peminatan, 6 matakuliah yang ada di peminatan terpilih wajib ditempuh.

Ekonomi Industri dan Perdagangan
ESE183401-06 Ekonomi Internasional
ESE183402-04 Ekonomi Industri
ESE183403-04 Ekonomi Pertanian
ESE183404-04 Ekonomi Sumber Daya Manusia
ESE184401-04 Kapita Selekta Ekonomi Industri dan Perdagangan
ESE184402-06 Skripsi Ekonomi Industri dan Perdagangan
Ekonomi Kawasan dan Lingkungan
ESE183501-06 Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
ESE183502-04 Ekonomi Publik
ESE183503-04 Ekonomi Pariwisata
ESE183504-04 Ekonomi Regional
ESE184501-04 Kapita Selekta Ekonomi Kawasan dan Lingkungan
ESE184502-06 Skripsi Ekonomi Kawasan dan Lingkungan
Ekonomi Moneter dan Keuangan
ESE183601-05 Ekonomi Perbankan dan Kebanksentralan
ESE183602-04 Ekonomi Keuangan
ESE183603-05 Ekonomi Keuangan Publik
ESE183604-04 Ekonomi Moneter
ESE184601-04 Kapita Selekta Ekonomi Moneter dan Keuangan
ESE184602-06 Skripsi Ekonomi Moneter dan Keuangan

Mata Kuliah Pilihan

Dapat ditempuh mulai semester ketiga setelah syarat kesertaan matakuliah dipenuhi.

KODE NAMA
ESE182702-03 Pengantar Kebanksentralan
ESE182204-02 Pengantar Sains Data dengan R
ESE182704-02 Pengantar Ilmu Perilaku
ESE183701-03 Ekonomi Perkotaan
ESE183703-03 Ekonomi Strategi
ESE183704-03 Aspek Sosiologi dalam Ekonomi
ESE183705-03 Aspek Hukum dalam Ekonomi
ESE183706-03 Aspek Politik dalam Ekonomi
ESE183707-03 Pemberdayaan Masyarakat
ESE183708-03 Bisnis Internasional
ESE183710-01 Teknik Data Envelopment Analysis
ESE183711-03 Ekonomi Infrastruktur
ESE183712-01 Teknik Analisis Komponen Utama
ESE183717-03 Ekonomi Kreatif
ESE183718-20 Magang
ESE183719-03 Ekonomi Regional Pariwisata
ESE183720-03 Keuangan Mikro dalam Pengembangan Destinasi Pariwisata
ESE183721-02 Model Sistem Persamaan Makroekonometrika
ESE184709-03 Industri Keuangan
ESE184710-02 Seminar Pembangunan Ekonomi

Klik untuk pendaftaran mahasiswa baru dari dalam negeri dan luar negeri

Kurikulum 2023

Rumusan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) didasarkan atas KKNI, peraturan UNPAR, nilai SINDU, visi/misi Jurusan Ilmu Ekonomi dan profil lulusan. Kurikulum 2023 PSEP memiliki CPL yang dijabarkan dalam 4 kompetensi yang diturunkan ke dalam masing-masing matakuliah dalam bentuk Capaian Pembelajaran Matakuliah (CPMK) Keempat kompetensi tersebut adalah:

Pada aspek kompetensi pengetahuan. Sebagai sarjana ekonomi, lulusan PSEP UNPAR menguasai teori dan metode ekonomi, permasalahan terkait pembangunan ekonomi secara umum, secara khusus pada Bidang Peminatan.

Pada aspek kompetensi keterampilan umum. Sebagai sarjana ekonomi, lulusan PSEP UNPAR mampu secara mandiri menghasilkan buah pikiran ilmiah yang terukur, mampu mengembangkan diri di dalam dan untuk kelompok, serta mampu berkomunikasi dengan bahasa internasional dan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.

Pada aspek kompetensi keterampilan khusus. Sebagai sarjana ekonomi, lulusan PSEP UNPAR mampu menggunakan teori dan data untuk merumuskan dan memecahkan masalah serta mencari alternatif solusi, dan mengomunikasikan hasil kajiannya secara terstruktur, baik lisan maupun tulisan.

Pada aspek kompetensi sikap. Sebagai bagian dari masyarakat, lulusan PSEP UNPAR mampu berperilaku sebagai warga negara yang menghargai perbedaan, peduli terhadap lingkungan sekitar serta memberikan kontribusi dalam kehidupan bermasyarakat; sedangkan sebagai individu lulusan PSEP UNPAR mampu berperilaku sebagai manusia mandiri yang berintegritas.

Keempat aspek kompetensi di atas membangun CPL umum yang secara singkat dirumuskan sebagai CPL PSEP UNPAR; yaitu sarjana yang mampu mengenali, mengerti, memahami, dan merumuskan pemecahan masalah atau kebijakan ekonomi dalam bidang ekonomi yang diminati; serta mampu bertindak sebagai manusia pembelajar yang cerdas, terampil, berbudi luhur, dan mampu berkembang bersama dan untuk manusia lain. Tingkat capaian CPL PSEP dinilai berdasarkan CPMK seluruh matakuliah tingkat kedalaman 4; yaitu Kapita Selekta Teori Ekonomi, Kapita Selekta Perekonomian Indonesia, Kapita Selekta Peminatan, Skripsi Ekonomi Pembangunan.

X